Kecamatan Wonodadi Bersiap Songsong Pileg & Pilpres 2019
|
foto: Panwaslu Kecamatan Wonodadi
KOMPAK: Rakor Persiapan Pileg dan Pilpres di Pendopo Kecamatan Wonodadi beberapa waktu lalu.
WONODADI- Terhadap gelaran Pemilihan Umum Legislatif dan Pemilihan Presiden yang semakin dekat, membutuhkan kesepemahaman antarpihak yang berkepentingan di Kecamatan Wonodadi. Untuk itulah diadakan Rapat Koordinasi Persiapan Pileg dan Pilpres di Pendopo Kecamatan Wonodadi.
Hadir dalam kegiatan ini Camat Wonodadi, Sub Koramil dan Polsek, serta Babinsa dan Babinkamtibmas, Kepala Desa dan Linmas se Kecamatan Wonodadi. Dari unsur Penyelenggara Pemilu yang hadir terdiri dari PPK dan PPS seluruh desa serta Panwaslu Kec.beserta Panwas Desa se Kec. Wonodadi.
“Kewajiban kitalah untuk mensukseskan pemilihan umum serentak ini, agar berjalan sesuai harapan,” ujar Camat Wonodadi Sutikno.
Seluruh elemen Forkopimka Wonodadi wajib berperan aktif dan siap membantu kelancaran pemilu. PPK dan jajarannya bertanggungjawab dalam teknis pelaksanaan dan Panwas beserta jajarannya berperan sebagai pengawas dalam usaha pencegahan dan penindakan pelanggaran.
“Sukses pileg dan pilpres tidak hanya tergantung pada pelaksana teknis, yaitu PPK-PPS atau Panwas, akan tetapi tanggung jawab kita semua,” tambah Sutikno.
Dalam masa kampanye menjelang pungut hitung yang tinggal dua bulan ini, kegiatan peserta pemilu sangat aktif, terlihat dengan banyaknya Alat Peraga Kampanye (APK) dan kegiatan kampanye lain yang mulai dilakukan, untuk itu akan menjadi kewajiban semua pihak untuk mendeteksi sedini mungkin pelanggaran yang akan terjadi.
“Pengawas pemilu tiap jenjang harus selalu berkoordinasi dengan pemangku kepentingan, agar dapat mengetahui kegiatan masyarakat dan peserta pemilu dalam rangka pencegahan pelanggaran,” kata Miftakul selaku Divisi Pencegahan & Hal di sela-sela kegiatan rakor . (m_30/set)
Tag
Berita