Lompat ke isi utama

Berita

Tiga Hari Daring Penyusunan Renstra Bawaslu

blitar.bawaslu.go.id - Bawaslu RI menggelar Rapat Daring  Pedoman Penyusunan Rencana Strategis Bawaslu Provinsi dan Kabupaten/ Kota tahun 2020 – 2024 melalui aplikasi zoom. Rapat daring ini digelar selama tiga hari, yakni 1-3 Juli 2021, dan diikuti oleh Ketua, Koordinator Sekretariat, serta Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia dan Organisasi Bawaslu Kabupaten/ Kota se-Jawa Timur. Turut hadir para pimpinan Bawaslu Jawa Timur.

Pembahasan Rencana Strategis (Renstra) seperti yang disampaikan memuat 3 tahapan dalam penyusunan renstra, pertama ada Review Renstra tahun 2015 – 2019 , review dilakukan untuk mengetahui apa kekurangan dari Renstra terdahulu untuk peningkatan di tahun selanjutnya.

Kedua ada penyusunan awal Renstra berdasarkan hasil review yang telah dilakukan, maka akan muncul sebuah dokumen Renstra. Ketiga, yakni tahap terakhir  terciptanya draft awal Renstra yang sifatnya masih dapat berubah sesuai dengan keadaan serta diskusi lebih lanjut.

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan gambaran kepada Bawaslu Provinsi dan Bawaslu Kabupaten/ Kota bagaimana cara menyusun Renstra dengan baik serta juga efektif. (*/humas)

 
Tag
Berita