Lompat ke isi utama

Berita

Tahap e-Learning SKPP Daring Dimulai

blitar.bawaslu.go.id - Tahap awal Sekolah Kader Pengawas Partisipatif (SKPP) Daring dimulai pada Selasa (5/5/2020). Ini menjadi tahap pertama dari 3 tahapan besar yang sudah dirancang oleh Bawaslu. Tahap pertama adalah E-Learning. Yakni, metode pembelajaran melalui Audio Visual. Bawaslu telah menyediakan sejumlah materi dalam bentuk audio visual dengan 9 topik besar. Setiap peserta harus menyimak ]materi yang disampaikan. Tahapan ini akan berlangsung selama 26 hari, mulai 5 – 30 Mei 2020. Koordinator Divisi Pengawasan Bawaslu Kabupaten Blitar Priya Hari Santosa mengucapkan selamat belajar kepada 66 peserta SKPP Daring dari Kabupaten Blitar. “Semua peserta juga sudah terhubung di WhatsApp Group. Sehingga siap aktif mengikuti pembelajaran Pengawasan Partisipatif. Saya harap segala materi, baik yang berbentuk video, buku, bulletin atau pendukung lainnya dapat disimak dan dipahami,” kata Priya. Menurutnya, pada tahapan ini terdapat 48 Video yang harus disimak oleh peserta. Video tersebut tentunya merupakan video terbaik yang berkaitan dengan Pengawasan Pemilu. Priya berharap niat baik serta semangat yang dimiliki peserta senantiasa terjaga sampai acara SKPP ini berahir. “Saya berpesan Semangat peserta jangan sampai luntur hingga tahapan SKPP Daring ini berahir. Tetap semangat,” imbuhnya. (ridha/humas)
Tag
Berita