Sambangi SMA Al Jumhuri, Bawaslu Blitar Sosialisasikan Pengawasan Partisipatif
|
blitar.bawaslu.go.id- Bawaslu Blitar Sambang Sekolah edisi kedua, digelar Senin, 15 November 2021 di SMA Al Jumhuri, Jati Kamulan, Talun.
Dalam giat yang dibuka oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Blitar Abdul Hakam Sholahuddin ini, disosialisasikan mengenai pengawasan partisipatif kepada para pemilih pemula.
Di hadapan peserta. Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan Antarlembaga (PHL) Priya Hari Santosa, menjelaskan secara ringkas mengenai peranan Bawaslu, dan pentingnya pengawasan partisipatif dalam pelaksanaan pemilu dan pemilihan.
Dalam kesempatan ini, juga ditandatangani nota kesepahaman bersama antara Bawaslu Blitar dan SMA Al Jumhuri.
Tag
Berita