Lompat ke isi utama

Berita

CATATAN RAMADAN 1442 HIJRIYAH BERSAMA BAWASLU BLITAR

Ramadan ke-12, Wajah Baru Media Center

Oleh : Ridha Erviana

Bawaslu Jawa Timur moncer di seantero nusantara dengan episode podcast-nya yang ciamik. Nah, hal ini tentunya menginspirasi Bawaslu Kabupaten dan Kota se-Jawa Timur untuk melakukan hal serupa. Dengan kemasan yang berbeda, podcast diharapkan menjadi satu wadah bagi Bawaslu untuk menyapa publik dan agar lebih dekat dengan masyarakat. Bawaslu Kabupaten Blitar memang termasuk yang lambat untuk mengikuti jejak Podcast Bawaslu Jatim. Keterbatasan sumber daya manusia dan peralatan, menjadi kendala tersendiri. Namun, minimal kami sudah mulai mencicil alat dan ruangan. Urusan nanti siapa yang hendak siaran podcast, bisa diatur kemudian. Untuk itu memanfaatkan hari santai, Sabtu (24 April 2021), kami menata ruangan media center. Agar perwajahan media center lebih fresh dengan ditambahkan beberapa banner "Studio Djagong Bawaslu Blitar Chane". Harapannya, tempat ini menjadi studio terbuka untuk podcast. Karena memang butuh keahlian khusus untuk podcast, maka persiapan di waktu puasa cukup lama. Memang tidak terburu waktu. Asal nanti bisa terlaksana. Rencananya di-launching bertepatan dengan Bulan Bung Karno alias Juni 2021. Yang penting, kami staf teknis mempersiapkannya dulu alon-alon, sesuai dengan kemampuan. Sementara itu, tim humas Bawaslu Blitar memaksimalkan dulu platform yang ada. Seperti media sosial, website, dan Youtube. Jangan lupa ya untuk ikuti kabar seputar dunia kepengawasan di kanal medsos Bawaslu Blitar. (*/bersambung)
Tag
Berita
Opini