Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Blitar Terima Visitasi dan Monitoring Ketua KIP Jatim

  blitar.bawaslu.go.id – Keterbukaan informasi menjadi salah satu komitmen mewujudkan Bawaslu Terbuka Pemilu Tepercaya. Sesuai penilaian Komisi Informasi Provinsi (KIP) Jawa Timur, PPID Bawaslu Kabupaten Blitar menjadi salah satu dari 9 nominator PPID Terbaik Bawaslu Kab/Kota se-Jawa Timur. Visitasi dan monitoring oleh Ketua KIP Jatim Imadoedin dilakukan di PPID Bawaslu Blitar pada Jumat, 22 Oktober 2021. Semenjak Undang-Undang 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik (UU KIP) diberlakukan secara efektif pada tanggal 30 April 2010, mendorong bangsa Indonesia satu langkah lebih maju ke depan. Hingga menjadikan bangsa ini bangsa yang transparan dan akuntabel dalam mengelola sumber daya publik. Keterbukaan informas adalah salah satu pilar penting yang akan mendorong terciptanya iklim transparansi. Terlebih di era yang serba terbuka ini, keinginan masyarakat untuk memperoleh informasi semakin tinggi, termasuk informasi terkait kepemiluan. Sejalan dengan amanah Undang-Undang, PPID Bawaslu Kabupaten Blitar telah melakukan beberapa upaya menyelaraskan semua aspek, sehingga dalam prosesnya masuk dalam nominasi 9 Badan Publik Terbaik dalam hal Keterbukaan Informasi Publik dalam kategori Bawaslu se-Jawa Timur. Para komisioner Bawaslu Kabupaten Blitar Priya Hari Santosa dan Arif Syarwani serta PPID Edi Sutriono dan staf, menyambut kunjungan dari Ketua KIP Jatim Imadoedin. Dalam visitasinya, Imadoedin menggali data-data yang berhubungan dengan layanan informasi sesuai dengan lembar SAQ (Self Assesment Questionnaire) yang telah diisi oleh PPID Bawaslu Blitar dan dikirim ke Komisi Informasi Jawa Timur. Imadoedin juga menyampaikan jika PPID Bawaslu Kabupaten Blitar saat menerima kunjungan memberikan sikap proaktif serta mau memperbaiki kinerja dan kualitas layanan informasi publik. “Ada beberapa yang kurang namun bisa dilengkapi. Sedapat mungkin layanan bisa juga diakses bagi disabilitas,” kata Imadoedin berkomentar mengenai kekurangan yang ada. (*/humas)  
Tag
Berita